6 Tempat Wisata Alam Ngehits di Pekanbaru

Apa yang orang bilang, “tak perlulah kita jauh-jauh ke luar negeri untuk berekreasi, dalam negeri pun tak kalah indah dan banyak tempat wisata”, sepertinya memang benar adanya. Indonesia, dari Sabang sampai Merauke itu memiliki kekayaan alam yang luas. Belum lagi sumber dayanya. Dengan kreativitasnya, Indonesia jadi tak kalah dengan negara asing. So, berekreasi tak lagi perlu ke luar negeri. Dalam negeri saja. Apa yang ada di sini juga sangat indah dan juga menghibur.

Salah satu dari sekian banyak tempat yang menawarkan keindahan nan menghibur itu adalah Pekanbaru. Ya, kota yang merupakan ibu kota provinsi Riau ini punya banyak tempat wisata. Dan dari banyak tempat wisata tersebut, ada beberapa yang ngehits. Anda tahu mana sajakah tempat wisata di Pekanbaru yang ngehits? Berikut ini di antaranya.

1. Kawah Biru

Kawah Biru merupakan tempat tujuan wisata paling terkenal dan paling favorit di pekanbaru. Tak hanya buat para pelancong dalam negeri. Kabar keindahan kawah ini juga sampai hingga ke wisatawan mancanegara. Kenapa begitu, tentu saja karena tempat ini memang benar-benar unik dan juga indah.

Awal terbentuknya Kawah Biru ini sebenarnya tidak sengaja. Semua terjadi saat dimulai galian oleh PLN. Akibat galian tersebut, kawasan itu akhirnya membentuk lekukan. Sehingga pada saat hujan, terisilah lekukan tersebut dengan air hujan. Dengan kondisi daerah yang berpasir putih, dan lama kelamaan air di lekukan menjadi biru, jadilah tempat tersebut Kawah Biru.

2. Rainbow Hills Rumbai

Rainbow Hills disebut juga sebagai Bukit Pelangi. Tempat yang berada di Rumbai, yang jaraknya dari kota Pekanbaru sekitar 10 kilometer itu memiliki pemandangan yang menakjubkan. Di sana kita akan menemukan sebuah fenomena yang unik. Yakni munculnya kontur berwarna-warni di atas tanah, di bukit tersebut. Lokasi Rainbow Hills Rumbai ini tak jauh dari tempat wisata yang lainnya, yaitu Danau Bandar Khayangan.

Fyi, fenomena Rainbow Hills Rumbai banyak disamakan dengan fenomena Rainbow Mountain yang ada di Peru. Di mana di sana, di atas gunung terlihat kontur tanah yang berwarna-warni juga. Konon hal tersebut terjadi akibat sediment tanah dan juga deposit-deposit mineral yang ada di tanah, yang terbentuk selama jutaan tahun yang lalu. Ah ya, meskipun Rainbow Hills ini terlihat cantik di saat hujan, akan tetapi datang ke sana di waktu musim hujan sangat tidak direkomendasikan. Sebab tanah di bukit tersebut sangat mudah tergerus. Dikhawatirkan hal tersebut malah bisa membuat kita celaka.

3. Danau Bandar Kayangan

Danau Bandar Kayangan adalah danau yang tadi sempat disinggung. Yakni danau yang lokasinya dekat dengan Rainbow Hills. Sebuah tempat wisata alam, yang juga mempunyaii fungsi sebagai bendungan irigasi untuk masyarakat di sekitarnya. Di danau yang luasnya sekitar 150 Ha tersebut, kita bisa menikmati pemandangan danay yang indah dengan menggunakan speedboat atau juga sampan.

Naik ke atas bukit yang ada di area danau ini akan memberi kita sensasi yang lain. Yakni mendapat pemandangan yang lebih jelas dan juga sempurna, Apalagi di waktu senja. Kita juga bisa melihat langit lembayung yang indah dan menakjubkan.

4. Alam Mayang Pekanbaru

Ingin menikmati keindahan alam sekaligus bisa bermain-main di wahana-wahana? Alam Mayang Pekanbaru tempatnya. Ya, di tempat in kita bisa mendapatkan pemandangan yang menakjubkan sambil berekreasi yang lain. Bahkan bisa ikut tantangan yang menguji adrenalin. Ada banana boat, flying fox, sepeda air, safary train, dan berbagai macam wahana lain yang akan memanjakan kita. Harga tiketnya pun sangat murah. Tak sampai 20 ribu rupiah.

5. Bukit Kapur Air Hitam

Apa yang terlintas pertama kali saat mendengar Bukit Kapur Air Hitam? Pasti tempat yang memiliki air yang hitam, benar? Pasti, tapi itu salah besar. Bukit Kapur Air Hitam bukanlah tempat wisata dengan air yang hitam. Air Hitam di sini merupakan nama tempat kawasan wisatanya berada. Yaitu di Air Hitam, Pekanbaru.

Di Bukit Kapur Air Hitam ini, mata kita akan dimanjakan dengan pemandangan bukit kapur yang indah. Warna putihnya membuat bukit tersebut terkesan megah. Sejauh mata memandang terhampar bukit kapur. Karena kecantikannya ini, kini Bukit Kapur Air Hitam menjadi tempat wisata berfoto yang ngehits. Tak jarang, para pasangan muda yang hendak naik ke pelaminan melakukan foto-foto prewedding di tempat ini.

6. Danau Lembah Sari

Sebagai ibu kota provinsi, Pekanbaru memang merupakan kota yang paling maju di pulau Sumatera. Akan tetapi, meskipun demikian, Pekanbaru mempunya alam yang masih asri dan sejuk. Semuanya mampu dijaga dengan baik. Tak seperti beberapa kota besar yang ada di pulau Jawa. Teknologi maju membuat keasrian dan kesejukan alam menjadi berkurang. Nah itu sebabnya, karena kesejukan dan keasriannya, Pekanbaru memiliki tempat wisata alam yang banyak, yang lokasinya masih dekat dengan kota besarnya.

Salah satu tempat wisata lain yang juga menawarkan pemandangan alamnya yang masih asri dan sejuk di kota Pekanbaru adalah Danau Lembah Sari. Danau ini tak kalah indah dengan tempat lain yang sudah lebih dulu kita bahas. Apalagi di waktu senja. Menikmatinya bersama keluarga, atau orang-orang tercinta akan membuat semua terasa sempurna.

Itu dia 6 tempat wisata alam yang ngehits di Pekanbaru. Masih banyak sebenarnya yang lainnya yang juga tak kalah indahnya dengan tempat-tempat wisata yang ada di atas. Yang tentunya juga akan sangat menghibur kita saat berada di Pekanbaru.

Anda punya rencana menyambangi Pekanbaru dalam waktu dekat? Coba cek ke Traveloka. Dan cari harga tiket pesawat promo online. Sebab di sana ada banyak sekali penawaran yang menarik. Siapa tahu budget Anda untuk transportasi ke Pekanbaru menjadi jauh lebih ringan.


Tak perlu risau untuk transport dari dan menuju Bandara Sultan Syarif Kasim II. Anda bisa menggunakan Blue Bird. Pelayanannya nyaman, tarifnya juga jelas. Dijamin membuat Anda puas. Tapi jangan lupa dengan protokol kesehatannya, ya. Disiplin selalu dalam menerapkan 5M yang selama ini dianjurkan. Supaya tubuh Anda selalu sehat. Perjalanan pulang pergi ke Pekanbaru pun menjadi nyaman.



Share:

0 comment

Thank you for your comment! Stay safe and healthy. Hopefully your day always bright and beautiful ^^