Manfaat Air alkali ph tinggi memang sudah tidak diragukan lagi. Tak hanya untuk kesehatan lambung, kegunaan air alkali ph tinggi ternyata juga dapat membantu menyehatkan kulit wajah kita, lho. Selain dengan rajin mengkonsumsi air alkali, melakukan scrub pada kulit wajah ternyata juga penting banget untuk rutin dilakukan.
Perlu diketahui, sel kulit mati yang tidak terangkat dengan sempurna melalui proses mencuci wajah / cleansing, dapat menimbulkan berbagai masalah pada kulit, mulai dari timbulnya komedo, jerawat, kulit wajah menjadi berminyak, hingga wajah yang terlihat kusam. Nah makanya ada baiknya untuk melakukan scrub sebulan atau sebulan dua kali untuk membantu mengangkat sel kulit mati supaya bisa digantikan oleh sel yang baru. Dengan pergantian sel kulit mati dengan yang baru tentu saja akan membuat kulit kamu menjadi lebih halus, segar, cerah, dan awet muda.
Terlebih lagi, scrub juga bisa membantu memutihkan wajah lho, hal itu karena sel kulit yang baru membuat wajah terlihat lebih bersinar dan lebih cerah. Namun, yang perlu diingat juga adalah hindari melakukan scrubbing setiap hari karena dapat menyebabkan abrasi dan menyebabkan kulit berubah menjadi kering. Untuk scrub, kamu bisa menggunakan exfoliator ringan dari produk kosmetik yang cocok bagi jenis kulit wajah masing-masing. Namun, jika kamu mau melakukan scrub dengan bahan alami, kamu bisa banget cobain scrubbing dengan beberapa bahan berikut ini :
Yogurt
Gosokkan yogurt secara lembut dan halus, diamkan sekitar 20 menit lalu kemudian dibersihkan dan dibilas.
Gula pasir
Cara menggunakannya, sediakan kurang lebih setengah cangkir gula pasir, kemudian tambahkan minyak zaitun atau minyak biji anggur secukupnya. Lalu aduk merata hingga campuran tersebut membentuk pasta. Setelah itu, terapkan di kulit wajah sambil dipijat perlahan dengan gerakan melingkar. Diamkan selama kurang lebih 10 menit, lalu bersihkan dengan menggunakan air hangat.
Pepaya
Pilih pepaya yang masih hijau. Kemudian hancurkan buahnya setelah dikupas hingga terasa halus dan lembut, setelah itu oleskan di kulit wajah dan diamkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air hangat.
Nah bahan-bahan tersebut mudah bukan ditemukan? Yuk rajin scrubbing supaya kulit senantiasa sehat dan bersih. Goodbye komedo, jerawat dan kulit berminyak!
1 comment
Wahh ,, makasih kk cantik infonya sangat bermanfaat banget...
BalasHapusThank you for your comment! Stay safe and healthy. Hopefully your day always bright and beautiful ^^