Review Diva Beauty Drink : Minuman Kolagen Untuk Kulit Glowing!

Berbicara tentang masalah penuaan kulit tuh nggak ada habisnya. Apalagi nih di usia aku yang sudah kepala tiga alias 30 tahun, aku merasa kondisi kulit aku tidak seperti dulu. Elastisitas kulit mulai terasa berkurang, mulai munculnya kerutan-kerutan halus dan untuk permasalahan di kulit aku yang aku rasakan sih terutama pori-pori yang besar. Mencegah penuaan kulit dengan menggunakan skincare yang tepat tidak hanya itu saja ternyata, kulit juga membutuhkan asupan dari dalam seperti minuman kecantikan yang bisa merangsang pertumbuhan kolagen di dalam tubuh supaya kulit tetap kencang walaupun di usia yang tidak lagi muda. Nah untungnya nih aku dikirimkan Diva Beauty Drink oleh Clozette Indonesia untuk aku konsumsi secara rutin dan lihat hasilnya di kulitku setelah 14 hari. Diva Beauty Drink ini mempunyai kandungan nutrisi super yang tinggi serat dan antioksidan, gimana sih perubahannya yang aku rasakan setelah minum Diva selama 14 hari?


Sebelum aku memberikan review tentang minuman kolagen ini aku mau ngasih tahu kalau Diva Beauty Drink  memiliki kandungan Pomegranate, Acerola, Acai dan Grape Seed. Pomegranate kaya akan vitamin C dan antioksidan yang mampu menunda tanda penuaan. Acerola yang juga kaya akan vitamin C, Acai yang kaya akan vitamin A, B, C, dan E serta memperbaiki sel kulit. Grape seed yang memiliki antioksidan 50 kali lebih kuat dibandingkan vitamin C. Selain itu Terkandung pula 1000 mg kolagen aktif dan vitamin E. Lengkap banget nggak sih? Nah bayangin aja kalau kita rutin minum Diva setiap hari yang pasti sih kulit bahkan lebih sehat dan juga lembab.


Seperti yang kita ketahui 30% dalam tubuh kita ini terdiri dari kolagen, nah beranjak usia 25 tahun produksi kolagen kita menurun dengan sendirinya. Makanya nih kita perlu menggunakan produk perawatan kulit yang bisa meningkatkan produksi kolagen di tubuh kita selain itu juga kita bisa mengkonsumsi Diva Beauty Drink supaya produksi kolagen kita meningkat, dapat melawan radikal bebas pada tubuh, serta membantu pembentukan kolagen dan memperbaiki kerusakan pada kulit kita. Yang aku suka dari minuman ini tuh rasanya enak dan segar apalagi kalau dikonsumsi saat dingin, tidak membuat alergi, kemasan botol nya praktis, rendah kalori hanya 35 kkal/botol dan mudah dikonsumsi di mana aja.


Permasalahan kulit aku di usia 30 tahun ini seperti munculnya kerutan halus, kulit berminyak tapi di beberapa area ada dry patches dan pori-pori besar. Nggak cuma itu, menurunnya sistem imun yang aku rasakan membuat tubuhku mudah sakit dan juga mata yang tampak lelah sehingga muncul lingkaran hitam di bawah mata. Ternyata nih setelah aku browsing, tanda-tanda yang aku sebutkan merupakan sinyal tubuhku kekurangan kolagen. Jadi nggak cuma merawat kulit dari luar tapi juga ternyata penting banget untuk merawat dari dalam seperti mengkonsumsi Diva Beauty Drink secara rutin supaya kulit tetap kencang, lembab dan juga glowing.


Aku minum Diva setiap pagi dan juga malam hari jadi dua kali sehari, setelah 14 hari aku merasakan kulitku terasa lebih kenyal, lebih lembab, dan garis garis halus terutama di area smile lines tersamarkan. Nggak cuma itu, aku juga merasakan perubahan saat menggunakan make up jadi terasa lebih smooth alias halus dan lebih menempel di kulit aku.


Untuk jenis kulit berminyak dan rentan berjerawat seperti kulitku, aku nggak merasakan efek yang negatif misalnya seperti muncul jerawat atau breakouts di wajahku. Justru yang aku rasain permukaan kulit aku jadi lebih kenyal, halus dan pori-pori tampak mengecil. Pokoknya minuman ini wajib banget dikonsumsi buat kamu yang sudah menginjak usia 25 tahun ke atas karena kita ternyata butuh banget nih asupan kolagen selain dari produk perawatan kulit yang kita pakai dari luar. Oh iya untuk Diva Beauty Drink ini bisa kamu beli di Indomaret atau di E-Commerce dan supermarket/hypermarket terdekat.

What I Love :
Kemasannya praktis
Rasanya enak dan segar
Hasilnya langsung terasa ke kulitku
Badan terasa lebih fit
Mudah dibeli

What I Hate :
Sejauh ini sih nggak ada

Harga :
Ukuran 6x85ml : -/+ Rp.60.000
Ukuran 16x85ml : -/+ Rp.145.000 

Where to buy :

Offline Store
Indomaret, Watsons, Farmers Market, The Food Hall, Superindo, Diamond Supermarket, Hypermart, Lotte, Transmart Carrefour, Tiptop Swalayan, Yogya, Hari-hari Pasar Swalayan.

Online Store
Kalbe Store, Shopee, Tokopedia, Lazada, JD.ID, Blibli.com.

Kamu bisa pakai kode voucher :
DivaXSha01
Setiap pembelian Rp.150.000 akan mendapatkan diskon sebesar 30% 
(hanya berlaku pembelian secara online di Kalbe Store)

Pokoknya aku merekomendasikan banget minuman Diva Beauty Drink buat kamu konsumsi secara rutin setiap harinya supaya kulit tetap sehat, cantik dan juga tubuh tetap fit. Terima kasih Clozette Indonesia yang sudah memberikan kesempatan aku untuk mencoba Diva Beauty Drink ini. Sebelumnya aku juga sudah pernah mengkonsumsi minuman ini hampir sebulan selama bulan puasa dan selama sebulan kulitku beneran lembab, glowing dan jarang berjerawat. Jadi ini bukan pertama kali aku konsumsi Diva Beauty Drink dan memang hasilnya nggak pernah mengecewakan. Yang pasti aku akan repurchase untuk stok selama beberapa bulan ke depan karena cuma Diva Beauty Drink satu-satunya minuman kolagen yang rasanya tuh beneran enak dan segar, nggak bikin alergi serta hasilnya bagus dan se-ngaruh itu di kulit aku. Alright, sekian review dari aku semoga bisa bermanfaat and have a nice day!

Don't forget to follow:

Instagram 




Share:

1 comment

Thank you for your comment! Stay safe and healthy. Hopefully your day always bright and beautiful ^^