REVIEW : L'OREAL PARIS WHITE PERFECT CLINICAL ESSENCE LOTION

Punya kulit putih dan bersih siapa sih yang enggak mau, ya kan? Apalagi kalau kulit kelihatan kusam dan kurang bercahaya juga enggak enak dipandang pastinya. Nah maka dari itu L'Oreal Paris mengeluarkan produk terbarunya yaitu L'Oreal Paris White Perfect Clinical Essence Lotion. Untuk hasil yang maksimal, aku juga memakai L'Oreal Paris White Perfect Clinical Day Cream dan L'Oreal Paris White Clinical Overnight Treatment. Ketiga produk ini merupakan solusi terkini yang akan membantu regenerasi kulit wajah kita dan membantu menghilangkan noda hitam pada kulit. Kebetulan wajah aku memang banyak banget dark spots dan bekas jerawat yang susaaaaah banget hilangnya huhuhu.



Honestly, aku tuh selalu punya love and hate relationship sama beberapa produk skincare dari L'Oreal Paris. Ada yang cocok ada yang nggak, makanya saat aku dikirimi produk L'Oreal White Perfect Clinical dari Yukcoba.in ini aku lumayan deg-degan. Tapi karena skincare dari L'Oreal Paris ini punya efek mencerahkan, wah pas banget buat aku bawa saat mudik kemarin. Aku pakai secara rutin L'Oreal Paris White Perfect Clinical ini saat ke daerah Banjarmasin kemarin yang memang cuacanya super panas, and thank God kulitku enggak berubah jadi menggelap walaupun sedang mudik bahkan jadi lebih cerah sepulangnya ke Jakarta.


Untuk produk whitening, sebenernya aku nggak yang "into" banget. Karena memang kulit wajahku sudah terang atau setidaknya menurutku sih sudah putih tapi tetap harus dijaga agar tidak kusam. Yang paling jadi big concern aku selain kulit kusam, ya noda-noda bekas jerawat aku tuh yang masih demen banget diem disitu. Jadi aku butuh produk perawatan yang bisa menghilangkan noda bekas jerawat yang memiliki efek whitening seperti L'Oreal White Perfect Clinical ini.

L'Oreal Paris White Perfect Clinical Essence Lotion
175 ml
Rp. 225.000 (-/+)

Dengan kandungan whitening essence water yang membantu dalam regenerasi kulit, menyamarkan noda/bintik dan kulit tampak lebih cerah dan berseri. Kombinasi bahan aktif yaitu Glycolic Acid yang membantu melembutkan/melicinkan tekstur kulit, Hepes yang berperan dalam regenerasi kulit dan Vitamin CG yang membantu menyamarkan/menghilangkan noda/bintik sehingga kulit lebih cerah.


How to use :
Gunakan setiap pagi dan malam hari setelah wajah dibersihkan. Aplikasikan secara merata menggunakan kapas. Jangan lupa untuk selalu menggunakan SPF>15 pada siang hari. Jangan gunakan di daerah kulit yang terluka ataupun area sekitar mata.


Packaging-nya elegan berbentuk botol tinggi dengan warna silver dan blue, teksturnya watery dan cepat meresap. Wajah seketika langsung terasa lembab dan lebih cerah. Wanginya di aku sih masih fine-fine aja mungkin buat beberapa orang yang sensitif dengan fragrance enggak terlalu suka skincare yang wangi kaya gini.



L'Oreal White Perfect Clinical Day Cream
SPF 19 PA+++ - 50ml
Rp.160.300 (-/+)

Produk pencerah baru yang terbukti secara dermatologi yang memiliki kandungan :

PRO-VANISH 3 yaitu bahan aktif pencerah yang membantu mengurangi produksi melanin pada kulit dan SPF 19 PA+++ yang memberikan perlindungan dari UVA/UVB mencegah timbulnya noda hitam dan warna kulit yang gelap.


How to use :
Gunakan pada pagi hari di area wajah dan leher yang telah dibersihkan. Untuk hasil yang optimal, dianjurkan digunakan setelah pemakaian L'Oreal Paris White Perfect Clinical Essence Lotion. 

Hasilnya akan terlihat pada pemakaian awal yaitu kulit tampak lebih segar dan lembab, setelah pemakaian teratur kulit tampak lebih cerah dan warna kulit lebih merata, setelah 8 minggu noda hitam akan tersamarkan, kulit tampak lebih halus dan lembut.

INGREDIENTS

AQUA / WATER, GLYCERIN, ETHYLHEXYL SALICYLATE, NIACINAMIDE, DIMETHICONE, OCTOCRYLENE, PROPYLENE GLYCOL, BUTYL METHOXYDIBENZOYLMETHANE, ISOPROPYL MYRISTATE, PARAFFINUM LIQUIDUM / MINERAL OIL, TITANIUM DIOXIDE, POTASSIUM CETYL PHOSPHATE, TALC, SYNTHETIC WAX, STEARIC ACID, CERA MICROCRISTALLINA / MICROCRYSTALLINE WAX, PARAFFIN, CARBOMER, GLYCERYL STEARATE, GLYCERYL STEARATE CITRATE, BEHENYL ALCOHOL, TRIETHANOLAMINE, SILICA, PALMITIC ACID, ALUMINUM HYDROXIDE, ASCORBYL GLUCOSIDE, DISODIUM EDTA, DISODIUM ETHYLENE DICOCAMIDE PEG-15 DISULFATE, CAPRYLOYL SALICYLIC ACID, CAPRYLYL GLYCOL, TOURMALINE, XANTHAN GUM, OXOTHIAZOLIDINECARBOXYLIC ACID, METHYLPARABEN, PHENOXYETHANOL, ETHYLPARABEN, CI 16035 / RED 40, CI 77891 / TITANIUM DIOXIDE, PARFUM / FRAGRANCE INCLUDING / DONT (*) : LINALOOL, GERANIOL, EUGENOL, LIMONENE, CITRONELLOL, BUTYLPHENYL METHYLPROPIONAL, HEXYL CINNAMAL, BENZYL ALCOHOL


Packaging berbentuk jar gini dengan glass yang tebal agak bulky buat dibawa travelling atau bepergian, trus enggak ada spatula juga. Tapi untuk desainnya mewah menurutku karena berwarna silver dan day cream ini berwarna soft pink salmon gitu, tapi setelah di apply di wajah hasilnya bikin kulit aku cerah merona. Udah ada SPF19 PA+++ which is a good thing ya, aku selalu pakai ini di pagi hari supaya wajahku terlindungi dari pengaruh buruk sinar UVA dan UVB selama beraktivitas baik di luar ruangan maupun di dalam ruangan. Teksturnya creamy, agak rich dan memang melembapkan kulitku banget. Aku lebih suka pakai ini saat di ruangan ber AC karena dia jadi menghidrasi kulitku, nggak bikin kering. Kalau untuk di luar ruangan apalagi saat outdoor cahaya terik matahari gitu, aku ngerasa jadi lebih cepat berkeringat dan lebih berminyak aja karena memang kulitku tipenya berminyak.

L'Oreal Paris White Perfect Clinical Overnight Treatment
50ml
Rp.191.500 (-/+)

Sama halnya dengan day cream, L'Oreal Paris White Perfect Clinical Overnight Treatment ini mengandung PRO-VANISH 3 yang merupakan kombinasi 3 bahan pencerah yang membantu mencerahkan dan berperan dalam regenerasi kulit di malam hari. Vitamin B3 yang membantu mencerahkan kulit, Procystein yang dapat membantu mengurangi produksi atau pembentukan melanin berlebih dan Bio-Peeling EX yang membantu menjadikan kulit tampak halus dan lebih cerah.


How to use :
Gunakan pada malam hari di area wajah dan leher yang telah dibersihkan. Untuk hasil yang optimal akan lebih baik kalau kamu menggunakan White Perfect Clinical Essence Lotion terlebih dahulu.

Hasilnya akan terlihat pada pagi hari, kulit tampak segar dan cerah berseri. Dengan pemakaian yang teratur kulit tampak lebih cerah dan warnanya jadi lebih merata.

INGREDIENTS

AQUA / WATER, GLYCERIN, PROPYLENE GLYCOL, HYDROXYETHYLPIPERAZINE ETHANE SULFONIC ACID, AMMONIUM POLYACRYLDIMETHYLTAURAMIDE / AMMONIUM POLYACRYLOYLDIMETHYL TAURATE, NIACINAMIDE, DIMETHICONE, DICAPRYLYL CARBONATE, ISONONYL ISONONANOATE, 3-O-ETHYL ASCORBIC ACID, DIPHENYLSILOXY PHENYL TRIMETHICONE, SYNTHETIC WAX, BUTYROSPERMUM PARKII BUTTER / SHEA BUTTER, PEG-100 STEARATE, STEARIC ACID, GLYCERYL STEARATE, METHYLDIHYDROJASMONATE, SODIUM HYALURONATE, PALMITIC ACID, ALUMINUM STARCH OCTENYLSUCCINATE, p-ANISIC ACID, ADENOSINE, DISODIUM EDTA, HYDROGENATED LECITHIN, CITRIC ACID, ACETYL TRIFLUOROMETHYLPHENYL VALYLGLYCINE, OXOTHIAZOLIDINECARBOXYLIC ACID, CETYL ALCOHOL, SALICYLIC ACID, PHENOXYETHANOL, CI 15985 / YELLOW 6, CI 19140 / YELLOW 5, PARFUM / FRAGRANCE INCLUDING / DONT (*) : LINALOOL, GERANIOL, EUGENOL, LIMONENE, CITRONELLOL, BUTYLPHENYL METHYLPROPIONAL, HEXYL CINNAMAL, BENZYL ALCOHOL


Menurutku overnight treatment cream ini beneran menghidrasi kulit di malam hari apalagi saat tidur di kamar yang ber AC kulit kita rentan banget kering. Nah night cream dari L'Oreal Paris White Perfect Clinical ini membuat kulit terjaga kelembapannya juga cerah saat bangun di pagi harinya. Cukup pakai sedikit aja karena hasilnya cukup rich dan moist di kulit, warna packaging-nya biru dan berbentuk sama persis dengan day cream, dengan glass yang tebal dan not travel friendly.

Anyway, kamu bisa lihat hasil pemakaian ketiga produk ini di wajahku, dibawah ini ada before dan after-nya. Pemakaian secara teratur beberapa minggu, hasilnya bisa tergantung dengan kondisi kulit kamu.


After 2 weeks


Menurutku sih lumayan terlihat perbedaannya khususnya untuk menaikkan satu tingkat tone wajahku, hanya saja untuk pori-pori masih terlihat dan memang L'Oreal White Perfect Clinical ini ditujukan lebih untuk mencerahkan, mennghilangkan noda hitam dan membuat warna kulit tampak merata. 

Overall, sebenarnya aku impressed banget sama produk ini, karena memang mulai kelihatan mencerahkan wajahku dalam pemakaian 1-2 minggu. Aku juga sengaja pakai banyak-banyak ke leher supaya wajah dan leherku nggak belang. Untuk harganya menurutku relatif terjangkau karena isi si produk juga banyak, apalagi lotion-nya terbilang cukup besar dan bisa untuk pemakaian beberapa bulan. Nah, kalau kamu memang lagi nyari produk whitening yang bisa dibeli di pasaran dan mudah didapat... Kamu cobain deh L'Oreal Paris White Perfect Clinical ini. Karena di aku dia lumayan kelihatan mencerahkan wajahku hanya dalam hitungan minggu, asal pakainya rutin. Aku juga mau ngingetin kalau hasilnya bisa beda-beda di tiap orang karena balik lagi semua tergantung kulit kamu sendiri.


Packaging-nya yang menurutku mewah juga jadi nilai tambah akan produk ini, sayangnya untuk day  & night cream nggak terdapat spatula (seperti krim-krim L'Oreal pada umumnya sih) tapi akan better kalau terdapat spatula menurutku agar lebih higienis. Karena aku sering menemukan beberapa produk yang berbentuk jar gini lengkap dengan spatula. Yang paling aku suka si L'Oreal Paris White Perfect Clinical Essence Lotion karena menghidrasi kulitku dan membuat kulit jadi lebih kenyal dan lebih kelihatan bercahaya gitu. So, aku merekomendasikan ketiga produk dari L'Oreal Paris ini buat kamu cobain.



Share:

4 comment

  1. Aku cocok banget sama rangkaian skincare ini, sadly belom pernah coba lotionnya. Maybe next month bakalan beli ah... berarti dia berfungsi as toner ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. essence lotion gitu, lebih thick dibanding toner biasanya... bagus kok, efeknya mencerahkan dan wanginya enak hehe cocok as a preparation lotion sebelum pake day cream or night cream ^^

      Hapus
    2. Di aku kok perih yah pas pakai yg lotion itu, apakah tanda2 ga cocok? Aku baru pakai skitar 3harian ini

      Hapus
    3. Di aku kok perih yah pas pakai yg lotion itu, apakah tanda2 ga cocok? Aku baru pakai skitar 3harian ini

      Hapus

Thank you for your comment! Stay safe and healthy. Hopefully your day always bright and beautiful ^^