EXPLORE KEMAMPO FOREST 2016

Indonesia sebagai negara tropis termasuk sebagai salah satu negara yang memiliki kawasan hutan terbesar di dunia. Hutan sebagai suatu ekosistem tidak hanya menyimpan sumber daya alam berupa kayu saja, tetapi masih banyak potensi non kayu yang dapat diambil manfaatnya oleh masyarakat melalui budidaya tanaman pertanian pada lahan hutan. 




Sebagai fungsi ekosistem hutan sangat berperan dalam berbagai hal seperti penyedia sumber air, penghasil oksigen, tempat hidup berjuta flora dan fauna, dan peran penyeimbang lingkungan, serta mencegah timbulnya pemanasan global. Sebagai fungsi penyedia air bagi kehidupan, hutan merupakan salah satu kawasan yang sangat penting, hal ini dikarenakan hutan adalah tempat bertumbuhnya berjuta tanaman. 


Kali ini aku mau ngajak kalian buat explore hutan di salah satu daerah di Banyuasin, Palembang yaitu Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus (KHDTK) Kemampo. Disini kita bisa menikmati segala aktivitas outbound seperti memancing, paint ball, dan flying fox. Berbagai tanaman juga ditanam disini, serta bibit pohon demi keseimbangan ekosistem yang akan datang. Saatnya kita mulai care sama lingkungan yuk!







Dalam festival Explore Kemampo Forest ini aku bersama Hani dan Dewi dari Bandung TV yang juga meliput acara ini. Kita bertiga seru-seruan foto dan hasilnya keren dong yah, iya kan? hahaha.




Hani dan Dewi sempet ikutan main di arena Paintball, aku enggak ikut karena aku bagian dokumentasi  secara aku juga takut terkena tembak soalnya kelihatan memar biru-biru dan sakit di beberapa bagian tubuh pemainnya. Paintball ini lumayan menguras tenaga dan keringat, butuh strategi untuk bisa menang dan sampai ke benteng lawan. Paintball sendiri mempunyai aturan yang cukup ketat karena bola pelurunya berbahaya apabila kena mata, jadi harus pakai semua peralatan safety seluruh tubuh agar tidak terjadi hal-hal yang enggak diinginkan.









Suara canda tawa memenuhi area permainan karena kedua tim merasa kesal tertembak, hiburan seperti ini cukup menyenangkan di tengah teriknya sinar matahari. 







KHDTK Kemampo ini merupakan hutan dengan fungsi produksi tetap yang kemudian dimanfaatkan sebagai hutan penelitian oleh Balai Penelitian dan Pengembangan Hutan Tanam (BPPHT) Palembang. Di area hutan yang luasnya kurang lebih 300 ha ini kita dapat menikmati beberapa area yang sudah aku paparkan diatas, intinya kita tetap harus bisa menjaga hutan dengan tidak membuang sampah sembarangan yah karena semakin banyak pengunjung yang main kesini , seharusnya kita semua semakin peduli dengan lingkungan alam sekitar.


Baiklah see you in another trip ! Mari menjaga lingkungan dan kawasan hutan agar tetap bersih, bisa menjadi tempat yang nyaman baik untuk kita maupun tanaman , pepohonan serta satwa yang ada di hutan. 


“Some beautiful paths can't be discovered without getting lost.”
― Erol Ozan

Share:

0 comment

Thank you for your comment! Stay safe and healthy. Hopefully your day always bright and beautiful ^^