FIRST EXPERIENCE : DERMAL FILLER TREATMENT WITH DERMA MINISTRY

Good Morning, Love! Pagi ini aku mau sharing tentang pengalaman aku saat melakukan filler treatment untuk pertama kalinya. Hah? Emang nggak sakit? Itu pakai jarum suntik kan? Bagian apa lagi sih Ul yang mau di filler? Jawabannya : BANYAK! Hahahahaha. Yah namanya wanita, pasti kita selalu ngerasa ada aja bagian yang kurang oke dan segala permasalahan kulit lainnya terlebih lagi di usia aku yang menjelang kepala 3 ini. To be honest, I'm so excited nulis blog kali ini, seperti yang kita tahu filler treatment tuh kaya lagi happening dan hasilnya langsung bisa terlihat setelahnya. Sebelum aku cerita bagian yang di-filler apa aja, kayanya kita mesti bahas dulu yuk filler itu apa dan bagian mana aja sih yang bisa untuk filler treatment.
Filler Treatment

Filler treatment adalah prosedur untuk kecantikan kulit dengan menambah Hyaluronic Acid di bawah kulit sehingga dapat menyamarkan garis dan kerutan. Bekerja dengan menyuntikkan daerah-daerah yang rentan kendur untuk mengembalikan volume dan kekencangan natural wajah. Hasilnya tidak permanen, bertahan sekitar 6 bulan dan salah satu pilihan treatment kecantikan terbaik tanpa perlu tindakan operasi.

Seiring bertambahnya umur, kolagen dan elastin di kulit kita juga berkurang, karena sel-sel kehilangan kemampuan untuk reproduksi komponen-komponen tersebut. Kulit jadi lebih kering dan tipis. Dengan pertambahan usia, Hyaluronic Acid di kulit pun berkurang jadinya nggak heran deh kalau muncul yang namanya kerutan dan keriput. Nah dengan menginjeksikan Hyaluronic Acid di bawah kulit menggunakan dermal filler, hasilnya juga langsung terlihat, wajah akan tampak lebih muda dan kencang.

Areas for dermal filler injection :


Dermal Filler tidak boleh dilakukan oleh:

Dari beberapa sumber yang pernah aku baca sih, saat kita ingin melakukan perawatan filler, kita tidak sedang mengkonsumsi obat penipis pembuluh darah, termasuk aspirin, vitamin E, atau NSAID tipe apapun. Tidak boleh juga untuk pengidap herpes simplex atau herpes zoster.

Nggak lupa aku juga mau share beberapa pantangan yang tentunya harus dihindari setelah melakukan filler agar hasilnya bertahan secara maksimal (sekitar 6 bulan) yaitu : merokok, konsumsi alkohol, drugs dan menjaga lifestyle yang sehat. Serta menghindari berolahraga berat (high impact), sauna, menggunakan krim pengelupas, scrub, microdermabrasi dan laser selama dua minggu.


Untuk filler treatment aku udah mempercayakan Derma Ministry karena hasilnya bagus dan sudah berpengalaman di bidangnya. Tahapan pertama sebelum filler yang pastinya konsultasi dulu ke dr.Verna Gunawan. Setelah aku konsultasi, dokter menyarankan aku untuk melakukan filler di beberapa area seperti UndereyeSmile Area (di bagian bawah pipi) dan Acne Scars. Dari dulu, permasalahan aku yang paling mendalam adalah lingkaran bawah mata yang cekung dan gelap. Pokoknya udah sering banget deh dikomentarin sama teman-teman kalau muka aku tuh kelihatan lelah. Pasti karena undereye aku deh, kata dokter hal ini bisa dikarenakan banyak faktor salah satunya genetik atau keturunan, pas aku perhatiin iya juga sih, mamiku juga punya undereye yang cekung dan lumayan gelap. Ditambah lagi pola tidur yang kurang teratur kaya sering begadang, udah deh makin menjadi-jadi hiks!



Sebelum tindakan filler, wajah dibersihkan menggunakan milk cleanser agar bersih dari debu, kotoran maupun make up. Setelah wajah bersih, dokter mengoleskan krim anestesi ke bagian-bagian yang akan di filler. Fungsinya supaya nanti kulit terasa baal dan nggak sakit saat dokter menyuntikkan filler ke wajah kita. Denger kata "jarum suntik" pasti beberapa ada yang takut atau deg-degan? Udah pokoknya tenang aja, semua aman terkendali! Aku aja yang dulu pernah ngumpet di kolong meja pas suntik hepatitis aja sekarang udah berani dan memang nggak sakit sama sekali kok hehehe.




Untuk melakukan treatment ini harus dengan dokter dan klinik yang sudah terpercaya yah, karena ternyata setelah aku sharing dengan dokter, banyak kejadian yang membahayakan apabila ditangani oleh dokter dan klinik yang kurang berpengalaman terutama untuk area bawah mata. Karena salah suntik resikonya bisa menyebabkan kebutaan! Hiiy, makanya harus benar-benar kaya aku yang udah browsing sana sini juga mencari tahu efek dan resiko filler sebelum akhirnya memutuskan untuk melakukan filler di Derma Ministry karena hasilnya sudah terpercaya dan memuaskan.

Smile Lines
Before-After ( Left to Right )


Acne Scars
Before-After ( Left to Right )


Aku PUAS banget sama hasilnya, guys bayangin dong dalam hitungan menit aja undereye aku yang tadinya suram jadi wow banget! I'm amazed with the result, untuk kerutan-kerutan halus di sekitar bawah pipi dan acne scars juga tekstur kulitku terlihat membaik. Yang aku perhatiin sih, hari pertama setelah treatment, area yang di filler akan membengkak selama beberapa hari. Hal itu wajar kok, sampai di hari ke-7 keluhan bengkak itu nggak muncul lagi.


Setelah filler treatment, dokter menjelaskan bahwa adanya kemungkinan muncul beberapa gejala yang sebenarnya normal dan akan hilang dengan sendirinya, umumnya sekitar 1-3 hari yaitu :

Pembengkakan
Warna kulit kemerahan
Sakit saat ditekan
Rasa gatal

Di hari ke-7 permukaan kulit terasa lebih kencang, area undereye aku lebih bright dan makin pede saat selfie karena smile lines dan acne scars aku pun permukaan kulitnya jadi lebih plump dari hari ke hari. I think filler is the best treatment buat kamu yang punya permasalahan dengan keriput, garis-garis halus, bopeng atau acne scars maupun buat mempercantik penampilan kamu seperti menambah volume di hidung jadi lebih mancung ataupun dagu biar lebih tirus hihihi.

Selain filler treatment ada juga pilihan perawatan lainnya beserta harganya yang bisa langsung kamu lihat di bawah ini :


Pengalaman filler untuk yang pertama kalinya ini bisa kamu lihat di channel Youtube aku dibawah ini yaa :



Aku super excited banget deh buat share ke kamu semua karena to be honest this is the most luxurious treatment for my face guys! Hari ke-3 setelah treatment, aku datang lagi ke Derma Ministry untuk kontrol. Hasilnya? Waktu aku jadi lebih santai, sekarang tiap bangun pagi, sehabis mandi dan cuci muka nggak perlu repot-repot pakai concealer untuk nutupin undereye karena sekarang udah cerah terus nggak cekung lagi, nggak perlu pakai foundation tebel-tebel buat nge-cover si acne scars maupun kerutan halus di pipi karena permukaan kulit jadi lebih kencang dan lebih kenyal. Huaaaaa dr.Verna , I'm in love pokoknya!


Oh iya, dokter juga memberikan Nuve Skincare 3 in 1 Glowing Serum karena keluhan undereye aku yang saat itu kering banget. Karena jenis kulitku yang oily dan acne prone, serum ini memang disarankan dipakai hanya untuk undereye aja karena efeknya yang moisturizing. Takutnya kalau dipakai ke seluruh muka akan membuat kulitku jadi tambah berminyak. Bentuknya mungil, terbuat dari kaca dan ada pipet-nya.



Jadi, serum ini aku pakai tiap pagi dan malam hanya di area undereye aku. Yang aku suka dia teksturnya cepat meresap, nggak lengket dan langsung bikin kulit terhidrasi dengan baik. Wanginya juga soothing, nggak lebay atau terlalu menyengat. Aman digunakan untuk ibu hamil, menyusui dan anak-anak sekalipun. Eh iya, serum ini juga udah ada BPOM-nya jadi udah pasti nggak perlu worry kandungannya apa aja karena memang dari bahan-bahan natural yaitu :

Snail Secretion Filtrate
Hydrogenated Castor Oil
Tamarindus Incida


Intinya aku puas banget sama serum-nya dan hasilnya undereye aku nggak kering lagi. Oh iya, fyi kulit undereye aku juga tipis, super sensitif dan gampang iritasi kalau pakai serum yang nggak cocok, nah Nuve 3 in 1 Glowing Serum ini alhamdulillah nggak bikin iritasi dan cocok-cocok aja saat aku pakai selama kurang lebih seminggu ini.


Kalau boleh jujur, ini serum KECINTAAN aku akhir-akhir ini jadinya! Karena beneran ngaruh banget menghilangkan dry patches, gurun sahara atau apapun lah namanya yang bertengger di sudut undereye aku sebelah kiri, please take a look foto yang aku compare dibawah ini ya :


So, buat kamu yang kulitnya lagi kering dan butuh serum yang ampuh buat melembabkan, mencerahkan dan juga menghaluskan kulit harus cobain banget 3 in 1 Glowing Serum dari Nuve Skincare ini! Harganya juga terjangkau kok, walaupun memang isinya relatif lebih sedikit (yang ini 15ml) dibanding ukuran serum pada umumnya 30 ml tapi beneran ini ngaruh banget di aku sih. Toh aku juga pakainya hanya di area bawah mata aja jadi bisa lebih awet hehehe. Aku segitu cintanya pokoknya sama serum ini buat permasalahan undereye aku, super love!

Baiklah, akhirnya sampai juga di ending tulisan ini hehehe. Buat kamu-kamu yang memang mau melakukan filler treatment, nggak perlu takut karena ternyata sama sekali nggak sakit dan hasilnya kelihatan banget. Langsung aja datang ke Derma Ministry yang nanti alamat lengkapnya akan aku tulis dibawah ini. Kamu bisa konsultasi juga untuk permasalahan kulit kamu, dr.Verna Gunawan nanti akan langsung melihat kondisi kulit dan menyarankan treatment apa aja yang kamu perlukan. Tenang aja, dokternya tuh such a lovely in person + cantik lagi. Oh iya kalau datang kesana bisa sebutkan nama atau blog aku ya sebagai referensi kamu, nanti bisa dikasih diskon atau potongan harga, kurang apalagi coba hihihi. Jangan lupa untuk follow social media Derma Ministry dibawah ini:

Instagram : @derma.ministry
Website : www.dermaministry.com
Address : Jl. Pasir Putih 9 No. 9 Ancol Timur, Jakarta Utara
Phone/WA : 081316000886

Thank you for reading my blog.
Stay humble and awesome, have a gorgeous day!


Share:

1 comment

Thank you for your comment! Stay safe and healthy. Hopefully your day always bright and beautiful ^^